Sistem Penjualan Konsinyasi, Cocok untuk Memulai Bisnis Pupuk?

Pangsa pasar yang luas serta kebutuhan pasar yang tinggi membuat pupuk menjadi komoditas bisnis yang cukup seksi. Tidak mengherankan jika cukup banyak kalangan yang memulai bisnis ini. Tentu, Anda pun termasuk salah satu pihak yang bisa turut dalam arus bisnis ini, termasuk menjalankannya dengan sistem penjualan konsinyasi.

Pernah mendengar tentang sistem penjualan konsinyasi ini sebelumnya?

Sebagaimana diketahui, modal kerap menjadi masalah dan batu hambatan ketika seseorang hendak memulai bisnis. Terkait hal ini, konsinyasi bisa menjadi solusi yang diterapkan agar keinginan Anda untuk memulai bisnis pupuk pun lebih mudah direalisasikan.

Lantas, apa yang sebenarnya dimaksud dengan sistem bisnis dan apa saja kelebihannya? Simak ulasan selengkapnya!

Sekilas Tentang Sistem Penjualan Konsinyasi

Tentang sistem penjualan konsinyasi, Sumber: klimg.com
Tentang sistem penjualan konsinyasi, Sumber: klimg.com

Dalam pengertian singkat, sistem penjualan konsinyasi adalah model bisnis yang dijalankan ketika produsen menitipkan produk yang ia miliki kepada pihak lain untuk dijual. Nantinya, pihak yang dititipi tersebut akan mendapatkan keuntungan dengan sistem bagi hasil sesuai kesepakatan bersama.

Bagi pebisnis pemula, sistem bisnis ini merupakan opsi yang sangat menarik untuk memulai sebuah bisnis. Bukan hanya memudahkan mereka karena tidak diperlukannya modal besar untuk pengadaan produk, tetapi juga mengurangi resiko produk yang tidak laku di pasaran karena target pasar yang belum terbentuk.

Di sisi lain bagi produsen, sistem ini pun memberikan keuntungan lainnya. Dengan adanya pihak yang dititipi dan membantu menjualkan, potensi produk laku akan meningkat. Tidak hanya itu, kesadaran brand dari target market pun bisa jadi juga turut meningkat. 

Cocokkah Sistem Penjualan Konsinyasi untuk Bisnis Pupuk?

Sistem konsinyasi untuk bisnis pupuk, Sumber: fertilizer-machine.net
Sistem konsinyasi untuk bisnis pupuk, Sumber: fertilizer-machine.net

Dengan konsep yang cukup sederhana, sistem penjualan konsinyasi bisa diaplikasikan untuk berbagai jenis bisnis yang berbeda. Artinya, sistem bisnis ini pun cocok untuk diterapkan ketika Anda ingin memulai bisnis pupuk untuk mendapatkan keuntungan dengan modal awal yang relatif rendah.

Selain itu, sistem bisnis ini pun memberikan beberapa keuntungan kepada consignee atau pihak yang dititipi produk pupuk untuk menjualkan. Beberapa keuntungan yang dimaksud di antaranya:

1. Modal Awal yang Rendah

Sebagaimana disinggung sebelumnya, sistem penjualan konsinyasi tidak memerlukan modal yang besar untuk memulai. Artinya, Anda bisa saja langsung memulai bisnis pupuk pertanian tanpa pusing memikirkan modal untuk mendapatkan produk pupuk dan berbagai kebutuhan lainnya.

Dengan modal yang cenderung lebih minim, Anda sebagai consignee tentu bisa fokus pada bagaimana strategi pemasaran yang akan diaplikasikan. Hanya saja, bisa jadi Anda tetap harus membayarkan semacam down-payment sebagai bentuk kerjasama dengan consignor.

2. Kemudahan dalam Mempromosikan Produk

Hal lain yang juga menjadi kelebihan dari sistem bisnis konsinyasi ini adalah kemudahan dalam mempromosikan produk. Terkait hal ini, pihak yang dititipi bisa mengaplikasikan berbagai cara pemasaran sesuai keinginan. Tidak ada masalah ketika produk pupuk dijual secara online maupun offline.

Kenapa hal ini bisa terjadi?

Pasalnya, consignee hanya perlu untuk menerapkan strategi pemasaran yang tepat tanpa perlu memikirkan resiko persediaan. Secara kasar, tidak ada masalah yang muncul meskipun produk nantinya tidak kunjung laku.

3. Fleksibilitas dalam Menentukan Harga

Dalam sistem bisnis konsinyasi, consignee nantinya akan memiliki keleluasaan atau fleksibilitas yang cukup tinggi terkait penentuan harga jual. Tentu saja, dengan poin ini, Anda nantinya bisa memperkirakan berapa persen keuntungan yang akan didapatkan dari setiap transaksi yang terjadi.

Hanya saja, tentu, penentuan harga ini harus dilakukan dengan seksama. Selain menyesuaikan kesepakatan dengan consignor, penentuan harga perlu didasarkan pada kondisi pasar, persaingan pasar yang terjadi serta strategi pemasaran yang digunakan.

Dengan beberapa keuntungan di atas, bisa dikatakan bahwa sistem penjualan konsinyasi adalah sistem bisnis yang menguntungkan, terutama untuk pebisnis pemula. Hanya saja, tentu, Anda yang ingin terjun berbisnis dengan menggunakan sistem ini harus mencari distributor terpercaya demi kelancaran bisnis yang dijalankan.

Tips Memulai Bisnis Pupuk Sistem Konsinyasi

Memulai bisnis pupuk, Sumber: bumntrack.co.id
Memulai bisnis pupuk, Sumber: bumntrack.co.id

Meskipun ada cukup banyak kelebihan sistem konsinyasi, namun tetap saja Anda harus mempertimbangkan beberapa hal agar bisnis pupuk yang Anda jalankan dengan sistem ini bisa berjalan dengan lancar. Hal ini tentu cukup krusial karena tidak sedikit bisnis konsinyasi yang gagal karena tidak dipersiapkan dengan baik.

Nah, salah satu tips bisnis konsinyasi yang tidak boleh dilupakan adalah membuat perjanjian. Misalnya saja, ketika Anda hendak berjualan pupuk kalsium, maka buat perjanjian dengan detail. Tidak hanya mengenai besaran komisi yang didapatkan, tetapi juga biaya tambahan yang dibebankan, detail penagihan, periode konsinyasi dan lainnya.

Selain itu, Anda juga perlu mencocokkan produk yang hendak dijual. Beberapa kalangan merasa berjualan dengan sistem “palugada” dianggap menguntungkan karena adanya potensi pasar yang besar. Namun, sebenarnya, menjual produk sesuai niche secara eksklusif cenderung lebih cocok untuk jangka waktu yang lebih panjang.

Mitra Tani Abadi, Siap Menjadi Mitra Bisnis Anda!

Prosuden Pupuk Tanaman Terbaik, Sumber: mitrataniabadi.co.id
Prosuden Pupuk Tanaman Terbaik, Sumber: mitrataniabadi.co.id

Selain beberapa tips di atas, agar bisnis pupuk dengan sistem konsinyasi yang Anda jalankan bisa memberikan keuntungan optimal dan kelancaran, tentu Anda perlu memilih mitra yang tepat. Ya, mitra yang tepat akan menentukan bagaimana bisnis Anda nantinya.

Untuk Anda yang ingin memulai bisnis pupuk dengan cara konsinyasi, Mitra Tani Abadi siap menjadi mitra Anda. Sebagai distributor produk pupuk yang terpercaya, kami memiliki cukup banyak variasi produk pupuk berkualitas yang dibutuhkan banyak petani. Artinya, Anda tidak perlu khawatir perihal target market untuk produk.

Selain itu, kami berupaya untuk senantiasa bertumbuh bersama. Oleh karenanya, kami tidak memberikan persyaratan yang rumit jika Anda ingin bergabung. Segera saja hubungi CS Mitra Tani Abadi dan dapatkan penawaran kerjasama menguntungkan dari kami!

Tinggalkan komentar